Inilah Hari Perilisan Ponsel Premium LG V10 Beserta Bandrol Harganya





















Satu lagi smartphone premium dan canggih akan dihadirkan oleh LG, smartphone dengan nama LG V10 tersebut memiliki kecanggihan yang terbilang unik dan keren, karena  LG V10 memiliki dual layar dan dual kamera depan. Fitur unik ini sekaligus menjadi terobosan terbaru dalam dunia smartphone saat ini, serta membawa LG V10 bisa bersaing dengan smartphone premium dan canggih lainnya yang juga baru saja rilis pada bulan lalu seperti perangkat dari Samsung, Sony , iPhone dan HTC.


LG V10 ini akan membawa layar berukuran 5,7 inci dengan tambahan layar sekunder berukuran 2,1 inci yang memiliki fungsi untuk menampilkan waktu, notifikasi, message preview, dan ikon pintas. Uniknya, kedua layar tersebut sama-sama mempunyai resolusi tinggi. Layar utama LG V10 akan disematkan panel IPS beresolusi Quad HD 1440 x 2560 pixels berkerapatan ~515ppi, sedangkan untuk layar sekundernya mempunyai resolusi 160 x 1040 pixels dengan lapisan kaca anti gores Gorilla Glass 4.


Sedangkan untuk dapur pacunya, LG V10 ini akan dibekali Chipset Snapdragon 808 prosesor Quad-core 1.44 GHz Cortex-A53 & dual-core 1.82 GHz Cortex-A57 dengan grafis GPU Adreno 418, RAM 4GB serta memori internal 64GB dengan dukungan microSD yang dapat ditambahkan hingga 128GB dan menjalankan sistem operasi Android Lollipop 5.1.1, LG V10 juga sudah didukung fitur pemindai sidik jari serta memiliki baterai berkapasitas 3000 mAh.




















Selain itu, LG V10 juga memiliki kamera canggih yang memilki 2 buah lensa beresolusi 5 MP untuk bagian depan, sehingga memungkin kamera depan LG V10  tersebut dapat mengambil gambar ultra wide angle dengn sudut lebar mencapai 80 derajat dan 120 derajat. Pada kamaera bagian belakang LG V10 menyematkan kamera beresolusi 16 MP dengan teknologi OIS versi 2.0, laser autofocus dan diafragma F/1.8 yang mampu mengoptimalkan pengambilan gambar pada saat kondisi minim cahaya. Kamera utama LG V10 juga sudah memiliki kemampuan untuk merekam video beresolusi 4K UltraHD.


LG V10 direncanakan akan dirilis secara resmi pada tanggal 8 Oktober di Korea Selatan. Setelah itu akan digulirkan untuk global secara bertahap. Untuk harganya LG V10 akan dibandrol dengan harga sebesar $600 atau Rp. 8.7jutaan dan

0 Response to "Inilah Hari Perilisan Ponsel Premium LG V10 Beserta Bandrol Harganya"