Sony Akhirnya Resmi Menggulirkan Update Marshmallow Untuk Xperia Z5, Z3 Plus dan Z4 Tablet


Sony seperti janjinya pada pertengahan bulan Febuari lalu akhirnya resmi menggulirkan update Android Marshmallow untuk jajaran flagship Xperia Z5, Z3 Plus dan Z4 Tablet. Kepastian tersebut diumumkan oleh Sony di blog resminya XperaBlog.


Untuk seri Sony Xperia Z5 update Android Marshmallow sudah terlebih dahulu digulirkan di Jepang, dan hari ini mulai digulirkan merata secara gelobal. Update Marshmallow ini mencakup seluruh varian Xperia Z5 yaitu Z5 Compact, standar, dan Premium. Update ini memabawa perubahan seperti respon sensor sidik jari yang lebih cepat, software kamera dan perbaikan minor lainnya.


Sementara Sony Xperia Z3+ dan Z4 Tablet yang juga mendapatkan versi Android Marshmallow yang sama melalui update dengan membawa nomor build 32.1.A.1.163. Namun khusus untuk Xperia Z3 Plus, update Android Marshmallow masih hanya tersedia untuk varian single-SIM, dan diharapkan varian dual-SIM juga segera menyusul dalam waktu dekat ini.

0 Response to "Sony Akhirnya Resmi Menggulirkan Update Marshmallow Untuk Xperia Z5, Z3 Plus dan Z4 Tablet"